Penyesalan tiada guna: "Alangkah baiknya kiranya aku dahulu mengerjakan (amal saleh) untuk hidupku (di akhirat) ini." [QS. AL FAJR:24].

Selasa, 28 Februari 2012

Tahukah engkau, seberapa luaskah Jahannam itu?


عَنْ مُجَاهِدٍ ، قَالَ : قَالَ ابْنُ عَبَّاسٍ : أَتَدْرِي مَا سِعَةُ جَهَنَّمَ ؟

قُلْتُ : لاَ ، قَالَ : أَجَلْ ، وَاللَّهِ مَا تَدْرِي ، إِنَّ بَيْنَ شَحْمَةِ أُذُنِ أَحَدِهِمْ وَبَيْنَ عَاتِقِهِ مَسِيرَةَ سَبْعِينَ خَرِيفًا ، تَجْرِي فِيهَا أَوْدِيَةُ الْقَيْحِ وَالدَّمِ ، قُلْتُ : أَنْهَارًا ؟ قَالَ : لاَ ، بَلْ أَوْدِيَةً ، ثُمَّ قَالَ : أَتَدْرُونَ مَا سِعَةُ جَهَنَّمَ ؟ قُلْتُ : لاَ ، قَالَ : أَجَلْ ، وَاللَّهِ مَا نَدْرِي ، حَدَّثَتْنِي عَائِشَةُ أَنَّهَا سَأَلَتْ رَسُولَ اللهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَنْ قَوْلِهِ : {وَالأَرْضُ جَمِيعًا قَبْضَتُهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ وَالسَّمَاوَاتُ مَطْوِيَّاتٌ بِيَمِينِهِ} فَأَيْنَ النَّاسُ يَوْمَئِذٍ يَا رَسُولَ اللهِ ؟ قَالَ : هُمْ عَلَى جِسْرِ جَهَنَّمَ.

Dari Mujahid, Ibnu ‘Abbas bertanya, “Apakah engkau tahu seberapa luaskah Jahannam?”

Aku (Mujahid) berkata, “Tidak.”

Ibnu Abbas berkata, “Benar, demi Allah engkau tak mengetahuinya. Sesungguhnya di antara daun telinga dan pundak seseorang penghuni neraka itu berjarak 70 tahun perjalanan, yang mengalir di antara keduanya lembah-lembah nanah dan darah.”

Aku bertanya menegaskan, “Maksudnya sungai-sungai?”

Ia berkata, “Bukan, bahkan ia berupa lembah-lembah.”

Kemudian ia bertanya lagi, “Apakah kalian mengetahui luasnya Jahannam?”

Aku berkata, “Tidak.”

Ia berkata, “Benar, demi Allah, kita tak mengetahuinya. Aisyah telah menceritakan kepadaku bahwa ia telah bertanya kepada Rasulullah tentang ayat yang mengatakan [Dan bumi seluruhnya Aku genggam pada hari Kiamat. Sementara semua langit dilipat di tangan kananNya]. ‘Di manakah manusia pada hari itu Wahai Rasulallah?’

Rasul menjawab, ‘Mereka di atas jembatan Jahannam.’”

(HR Ahmad)


Dari perkataan ibnu Abbas di atas, dipahami bahwasanya jarak antara daun telinga dan pundak penghuni Jahannam adalah sejauh perjalanan selama 70 perjalanan, maka betapa besarnya fisik penghuni neraka.


Jika penghuninya sebesar itu, tentunya Neraka jauh lebih luas….

Sedangkan neraka itu ditempati oleh sebagian besar manusia dan jin, mereka yang durhaka kepada Allah.


Tubuh yang terbakar di dalamnya melepuh dan luka-luka, yang lukanya itu membentuk lembah-lembah yang mengalir di dalamya darah dan nanah…

Belum adakah rasa takut itu merasuki dada?


Allah memang Maha Penyayang

Dia juga Mahakeras siksaNya, bagi orang-orang yang ingkar….

Tidak ada komentar: